31 C
Surabaya
20 September 2024
Berita Polisi

Satlantas Polrestabes Surabaya Sosialisasikan Operasi Keselamatan Semeru 2022

Beritapolisi.net

Personil Satlantas Polrestabes Surabaya membagikan leaflet berupa himbauan tertib lalulintas dan taat protokol kesehatan, pada hari Jum’at (04/03/2022).

Selain itu juga nampak 2 personil lainnya membentangkan banner yang bertuliskan ‘Operasi Keselamatan Semeru 2022’ sebagai alat peraga untuk mensosialisasikan ke pengguna jalan.

“Adapun sasarannya yaitu, beberapa jalan protokol yang ada di Kota Surabaya,” ungkap Kasat Lantas Polrestabes Surabaya AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si.

Menurutnya, kegiatan-kegiatan tersebut merupakan upaya nyata Kepolisian di Kota Surabaya dalam mendukung dan mensukseskan pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2022.

“Diharapkan dengan upaya ini, masyarakat Surabaya semakin tertib dalam berlalulintas, namun tetap taat protokol kesehatan dalam setiap aktivitasnya,” pungkasnya. ( Syam )

Related posts

Penghargaan Pelayanan Publik Kategori Sangat Baik Kembali Diraih Polres Tanah Laut

syam

Agenda Kegiatan Kapolrestabes Surabaya Jaga Stabilitas Kamtibmas Kondusif

syam

Kolaborasi Akselarasi Vaksinasi Booster Jajaran Kepolisian Prioritas Kota Surabaya

syam

Leave a Comment