27 C
Surabaya
4 Oktober 2023
Berita Polisi

Aksi Donor Darah Polres Tanah Laut di HUT BNNK Ke-20

Beritapolisi.net

Wakapolres Tanah Laut Kompol Irwan Kurniadi, S.I.K., bersama Kabag SDM serta personil Polres Tanah Laut melakukan Aksi Donor Darah dalam rangka HUT BNN ke 20 Tahun 2022, yang bertempat di Kantor BNNK Tanah laut, Jum’at (11/03/2022).

Kegiatan Donor Darah juga dilakukan oleh seluruh pegawai BNNK Tala, Kepala KPPN Pelaihari, Kepala Dishub Tanah Laut dan anggota TNI – Polri.

Wakapolres Tanah Laut Kompol Irwan Kurniadi, S.I.K., menyampaikan, bahwa kegiatan ini merupakan bentuk Sinergitas kita dan kepedulian kita kepada sesama.

“Donor darah merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat dan penting untuk dilakukan, karena darah yang kita donorkan berarti ‘Nyawa’ bagi mereka yang sedang membutuhkan,” ujar Waka Polres.

Mari kita dukung BNNK Tanah Laut dalam memberantas narkoba di Tanah Laut ini, dan semoga Tanah Laut bebas dari narkoba menuju Indonesia sehat.

“Selamat Ulang Tahun kepada BNNK Tanah Laut yang ke 20 yang akan diperingati pada tanggal 22 Maret mendatang,” tutup Wakapolres. ( Syam )

Related posts

Wakapolres Tanah Laut Pimpin Konferensi Pers Tindak Pidana Curas dan Pengeroyokan

syam

Di Mall Ciputra World, Zoom Meeting Akselerasi Vaksinasi Massal Lanjutan Dihadiri Kapolrestabes Surabaya

syam

Tinjau Vaksinasi, Kapolres dan Bupati Tanah Laut Bagi-bagi Minyak Goreng

syam

Leave a Comment